FEB UNP Gelar Rapat Evaluasi Perkuliahan Semester Juli-Desember 2024 dan Persiapan Perkuliahan Semester Januari-Juni 2025

Padang (30/01/2025) – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Padang (UNP) menyelenggarakan rapat evaluasi perkuliahan dan persiapan perkuliahan Januari-Juni 2025 di Auditorium Prof. Kamaluddin. Acara ini dibuka oleh Dekan FEB, Prof. Perengki Susanto, SE, M.Sc, Ph.D, yang memaparkan berbagai program strategis berkaitan dengan peningkatan kualitas proses pembelajaran kepada mahasiswa. Program strategis FEB kedepannya juga fokus kepada peningkatan kualifikasi dosen FEB, dengan mendorong dosen untuk mengikuti studi lanjut. Sesuai dengan Peraturan Rektor No.11 Tahun 2024, guna menstimulus dosen untuk melanjutkan studi, maka diberikan dana Pembiayaan Studi Lanjut Pendidikan (PSLP) bagi dosen yang sedang menjalani studi doktoral di dalam maupun luar negeri. Selain itu, ia juga menyoroti program pendampingan penulisan artikel ilmiah untuk publikasi di jurnal bereputasi Scopus guna meningkatkan jumlah publikasi akademik dosen FEB.

Dalam forum ini, dibahas capaian akademik FEB sepanjang tahun 2024, mencakup publikasi ilmiah dosen, perolehan dana penelitian dan pengabdian masyarakat, serta strategi yang perlu diterapkan untuk mencapai target akademik pada tahun 2025.

Pemaparan Wakil Dekan FEB Bidang Keuangan, SDM, Kerja Sama, dan Umum
Wakil Dekan Dr. Eka Fauzihardani, SE, M.Si, Ak, menyampaikan beberapa poin penting terkait kebijakan dan pengembangan fakultas, antara lain:

  1. Pemberian bantuan studi doktoral bagi dosen pada tahun 2025 sesuai dengan Peraturan Rektor UNP No. 11 Tahun 2024.
  2. Kewajiban dosen dalam menyusun Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) dan Beban Kerja Dosen (BKD).
  3. Ketentuan bagi dosen yang memiliki tugas tambahan di lingkungan FEB.
  4. Peningkatan fasilitas dan infrastruktur yang telah serta akan direalisasikan.
  5. Penghargaan untuk dosen yang berprestasi dalam bidang riset dan publikasi pada tahun 2024.
  6. Apresiasi bagi tenaga kependidikan (tendik) berprestasi pada tahun 2024.

Sementara Pemaparan dari Wakil Dekan FEB Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni
Wakil Dekan Dr. Marwan S.Pd, M.Si, menyampaikan hasil evaluasi akademik tahun 2024, yang mencakup:

  1. Tinjauan terhadap penggunaan e-learning selama tahun 2024.
  2. Evaluasi pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) FEB tahun 2024.
  3. Pemindahan Program Studi D3 Akuntansi, Manajemen Perdagangan, dan Manajemen Pajak ke Sekolah Vokasi pada Januari 2025.
  4. Persiapan perkuliahan untuk semester Januari – Juni 2025.
  5. Kebijakan dan saran mengenai penerapan Learning Management System (LMS) baru (www.smile.unp.ac.id).
  6. Rencana pengembangan akademik tahun 2025, termasuk persiapan akreditasi dan pembukaan Program Studi S3 Pendidikan Ekonomi.
  7. Pembentukan pusat pengembangan talenta FEB UNP guna mendukung mahasiswa agar lebih berprestasi di berbagai bidang.

Menutup rangkaian acara, sertifikat penghargaan diberikan kepada dosen dan tenaga kependidikan berprestasi tahun 2024, yang diserahkan langsung oleh Dekan FEB didampingi para Wakil Dekan. Rapat evaluasi ini menjadi kesempatan strategis untuk memperkuat komitmen FEB UNP dalam meningkatkan kualitas akademik serta berkontribusi pada pengembangan pendidikan dan penelitian di tingkat nasional dan internasional.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top